5 Keahlian Ibu Rumah Tangga Yang Menghasilkan

Tips & Trik Membuat Steak Dengan Oven
Tips dan Trik Membuat Steak Dengan Oven
Agustus 5, 2017
5 Makanan Yang Pantang Dikonsumsi Ibu Hamil
5 Makanan Yang Pantang Dikonsumsi Ibu Hamil
Agustus 19, 2017

Hanya bermodalkan teknologi dan hobi, banyak keahlian ibu rumah tangga yang kini mendapatkan penghasilan tambahan tanpa harus meninggalkan rumah. Ketika informasi bisa dengan mudah diakses dengan hanya berbekal smartphone dan internet. Banyak hal yang tadinya tampak seperti sulit sekali dicapai, jadi sangat mudah dilakukan.

Kemudahan akses ini mempermudah banyak orang, termasuk para ibu rumah tangga atau kerap disebut stay-at-home mom. Ibu-ibu yang dulu sulit mencari cara untuk membantu ekonomi rumah tangga kini bisa melakukan banyak hal untuk menambah pemasukan. Apa saja, ya? Daftar berikut ini mungkin bisa menjadi inspirasi.

Jago Memasak atau Membuat Kue?

Keahlian Ibu Rumah Tangga Bisnis Makanan

Keahlian Ibu Rumah Tangga – Bisnis Makanan

Bila mendengar istilah bisnis kuliner, mungkin Anda langsung gentar dan terbayang kerepotannya. Jangan salah, ini termasuk salah satu bisnis yang bisa memberi keuntungan besar. Apalagi bagi Anda yang memang hobi memasak atau membuat kue. Dengan bermodalkan kompor gas atau oven kesayangan, Anda bisa mulai merambah dunia kuliner.

Anda bisa memulai dengan skala kecil. Coba masak resep favorit keluarga dan bagikan sample ke ibu-ibu di sekolah Anak anda atau ke beberapa teman terdekat. Bila tanggapannya baik, mulailah buat perhitungan rinci untuk biaya pembuatan serta harga produk makanan Anda. Bila ingin lebih efektif, Anda juga bisa memasarkan produk di media sosial seperti Instagram, Facebook, dan Path.

Jago Berjualan?

Berjualan Keahlian Yang Menghasilkan

Berjualan Keahlian Yang Menghasilkan

Bila Anda tak akrab berkutat dengan kompor gas atau oven, tapi masih memiliki passion di bidang kuliner, bisnis jenis ini bisa dicoba. Anda tak perlu memasak sendiri, melainkan memasarkan produk makanan pihak lain.

Mulailah dengan menggunakan network atau jaringan pertemanan Anda. Cari tahu siapa yang kira-kira hobi memasak tapi tak bisa mengurus penjualannya. Diskusikan cara pembagian hasil terbaik, lalu, gunakan media sosial sebagai alat utama Anda. Jangan segan untuk aktif di berbagai akun dan mempromosikan jualan Anda ke siapa saja.

Bahkan, Anda bisa menjadi reseller untuk banyak sekali produk. Mulai dari pakaian hamil, aksesoris bayi, hingga barang rumah tangga. Dengan sedikit waktu dan kreativitas, Anda bisa mendapatkan uang belanja lebih setiap bulannya.

Menguasai Beberapa Bahasa?

Penerjemah Keahlian Yang Menghasilkan

Penerjemah Keahlian Yang Menghasilkan

Kalau Anda menguasai bahasa lain selain Bahasa Indonesia, ada kesempatan besar untuk mendapat uang tambahan dengan bekerja sebagai penerjemah lepas atau freelance translator. Pekerjaan jenis ini terbilang cocok bagi ibu rumah tangga karena bisa dikerjakan kapan saja, di mana saja. Anda hanya butuh internet dan seperangkat laptop. Biasanya biaya penerjemahan akan dihitung per halaman teks yang dikerjakan.

Saat ini, yang banyak ditemukan adalah penerjemah bahasa Inggris. Nah, selain itu ada juga beberapa bahasa lain yang cukup banyak peminatnya yaitu Jepang, Mandarin, serta Korea. Pekerjaan yang cocok bagi Anda yang memiliki hobi menguasai bahasa asing.

Ahli Merias?

Keahlian Ibu Rumah Tangga Menjadi Make Up Artist

Keahlian Ibu Rumah Tangga Menjadi Make-up Artist

Kalau Anda gemar bereksperimen dengan make-up, profesi jenis ini patut menjadi pertimbangan. Jasa make-up artist dibutuhkan untuk berbagai jenis acara, mulai dari wisuda hingga pernikahan.

Enaknya, Anda tak membutuhkan kantor atau tempat khusus untuk menapaki karier di bidang ini. Cobalah dengan mempromosikan jasa ke teman-teman terdekat. Biasanya word of mouth cukup efektif sebagai metode promosi untuk make-up artist. Nah, kalau sudah memiliki beberapa pelanggan, Anda bisa mengembangkan bisnis dengan menggaet mereka yang punya hobi serupa, sebagai asisten atau anggota tim Anda.

Suka Mengajar Atau Berbagi Ilmu?

Keahlian Ibu Rumah Tangga Menjadi Guru Les Privat

Keahlian Ibu Rumah Tangga – Menjadi Guru Les Privat

Mungkin sebelum menjadi ibu rumah tangga Anda sempat mengemban ilmu di bidang eksakta, seperti Fisika, Matematika atau Kimia. Atau, bisa jadi Anda memegang gelar sarjana di bidang akuntansi. Nah, ilmu yang telah dipelajari ini masih bisa digunakan sebagai modal menjadi guru les privat. Apalagi kalau Anda termasuk orang yang punya hobi mengajar. Profesi ini juga bisa membantu mengasah skill, sekaligus menjadi bekal untuk mengajari Anak sendiri suatu hari nanti.

Nah, itulah beberapa keahlian ibu rumah tangga yang dapat dimanfaatkan untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Tentu, masih ada profesi-profesi lainnya yang bisa dilakoni, terutama yang sesuai dengan hobi Anda. Pekerjaan yang berkaitan dengan hobi akan terasa lebih mudah dijalani dan ditekuni, sehingga bisa memberi keuntungan yang lebih besar.

(Visited 158 times, 1 visits today)

Sign Up For More Article Like This

Comments are closed.